Tingkatkan Jumlah Wisatawan ke Pontianak, Pemkot Diminta Gencarkan Promosi

3 Maret 2024 09:28 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com - Kaya akan keberagaman Adat Budaya, menjadi daya tarik tersendiri bagi Kota Pontianak. Nilai histori yang panjang, di lewati garis Khatulistiwa serta terdapat sungai terpanjang di Indonesia, pontianak menjelma jadi kota tujuan wisata. Ketua DPRD Kota Pontianak, Satarudin, menyebut potensi wisata yang ada harus dikenal luas, bahkan harus dikenal hingga ke negara tetangga. "Promosinya harus jorjoran, tidak boleh secara konvensional lagi," kata Satarudin, Jumat (10/02/2023). Satarudin meminta Pemerintah Kota Pontianak untuk lebih gencar melakukan promosi, melibat seluruh pemangku kepentingan yang ada di Kota Pontianak. "Seluruh even wisata kita harus dikenal, influencer dan selebgram harus diberi ruang untuk mempromosikan Kota Pontianak," lanjut, Satarudin. Saturudin juga menyebut, dirinya akan terjun langsung untuk mengawal agar even wisata yang ada di kota pontianak masuk dalam Kalender Wisata Nasional. "Kemaren kita telat, Cap Go Meh jadi tidak ada dalam Kalender Even Nasional. Saya akan kawal untuk tahun depan," tutup Satarudin. (Ady)
Penulis : admin
Editor :

Leave a comment