Satu Unit Rumah di Setompak Sanggau Ludes Terbakar

29 November 2022 13:54 WIB
Ilustrasi

SANGGAU, insidepontianak.com - Satu unit rumah di lingkungan Setompak, Kelurahan Sungai Sengkuang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau ludes terbakar, Selasa (29/11/2022).

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 11.20 WIB, Selasa (29/11/2022). Sontak saja mengegerkan warga setempat. Asap menggumpal disertai api membumbung tinggi membuat warga panik.

Baca Juga: LINK NOTNON dan DOWNLAOD The First Responders Episode 1 2 3 4 5: Lengkap Dengan Jadwal Tayang Full Episode!

Kapolsek Kapuas, Iptu Heri Triyana saat dikonfirmasi Insidepontianak.com membenarkan peristiwa itu.

"Iyaa benar, saat ini lagi perjalanan menuju ke TKP," kata Iptu Heri.

Dia menyampaikan, rumah yang terbakar tersebut kosong, pemilik rumah sedang bekerja.

Baca Juga: Luis Suarez dan Julukannya Sebagai 'Kanibal': Tiga Pemain Jadi Korban Gigitan di Atas Lapangan

"Tidak ada korban jiwa, rumah kosong ditinggal pemilik kerja," ujar Iptu Heri.

Terkait penyebab kebakaran, dia belum bisa memberi penjelasan lebih rinci. Salah satu warga, Adedi Setiyadi mengungkapkan pemilik rumah yang terbakar bernama Yuni. Saat kebakaran, pemilik tidak d irumah.

"Rumah miliknya Yuni, rumah kosong ditinggal bekerja," ujarnya.

Baca Juga: Memasuki Tahun Politik 2024, Presiden Jokowi Minta Masyarakat Kalbar Jaga Satabilitas Politik

Hingga saat ini kebakaran rumah tersebut sudah diatasi. Api sudah berhasil dipadamkan. Namun petugas masih melakukan pendinginan.***

Tags :

Leave a comment