Truk Bawa Sembako Terguling di Jembatan Parit Baru Salatiga Sambas, Barang Angkutan Berserakan

24 April 2024 21:08 WIB
Truk bawa sembako terguling di Jembatan Parit Baru, Kecamatan Salatiga, Kabupaten Sambas, Rabu (24/4/2024). Sopir bernama Rida Suhardi warga Parit Sembin, Kubu Raya alami luka ringan. (Istimewa)

SAMBAS, insidepontianak.com - Sebuah truk terguling di Jembatan Parit Baru, Kecamatan Salatiga, Kabupaten Sambas, Rabu (24/4/2024).

Truk tersebut mengangkut sembako, dari Pontianak tujuan Sambas. Kecelakaan tunggal itu menyebabkan, barang-barang angkutan berserakan di jalan raya.

Kapolsek Pemangkat, AKP Ambril membenarkan peristiwa itu. Ia memastikan, kecelakaan itu tak memakan korban jiwa.

“Sopir truk itu bernama Rida Suhardi, warga Parit Sembin Kubu Raya,” kata AKP Ambril.

Menurutnya, kecelakaan itu diduga karena sopir mengantuk, sehingga truk yang dikendarainya oleng dan mebrak tiang jembatan.

“Akibatnya, truk tersebut tumbang melintang di badan jalan jembatan,” katanya.

Kecelakaan itu menyebabkan kerugian materil sekitar Rp35 juta. Sementara sopir, mengalami luka ringan.

Peristiwa ini diharap jadi pelajaran. Para sopir, diimbau tidak memaksakan diri membawa kendaraan saat mengantuk atau saat kondisi tubuh tidak fit.

“Kalau mengantuk istirahat dulu, dan selalu waspada,” pesannya. (Nia)***

Leave a comment