Engsel Lepas saat Panjat Kelapa, Puradi Warga Pontianak Timur Dievakuasi Pakai Tangga

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com - Evakuasi terhadap Puradi (25), Warga Pontianak Timur, Pontianak yang alami engsel lepas saat panjat kelapa di Jalan Tanjung Raya II, Gang Mulia II, Pontianak, Jumat (2/6/2023) berlangsung dramatis. Evakuasi ini berhasil dilakukan oleh tim rescue Damkarmat Borneo. Dalam video yang beredar, tampak dua pria berupaya menurunkan korban. Puradi diturunkan mengunakan tangga Damkar, badannya diikat dengan tali evakuasi.  Ketua Damkarmat Borneo, Deri mengatakan, kejadian ini sekitar pukul 14.35 WIB. Bermula saat korban sedang mengambil buah kelapa. Namun, nahas saat hendak memutar buah kelapa, engsel tangan kanan korban mengalami cidera. Alhasil tak bisa turun. "Korban sebelumnya pernah mengalami cidera di tangan yang sama," kata Deri. Evakuasi Puradi dilakukan dengan menyiagakan tangga dan memasang tali evakuasi. Saat ini Puradi pun berhasil turun. "Alhamdulillah evakuasi berjalan lancar," pungkasnya. (Andi)***

Leave a comment