Jadwal Grup D Piala Dunia Qatar 2022 dan Prediksi: Perancis Harus Merelakan Pemain Kesayangan

12 November 2022 21:51 WIB
Ilustrasi

Insidepontianak.com – Pemain yang akan berlaga di Grup D Piala Dunia Qatar 2022 mungkin agak berbeda dengan grup-grup lainnya. Terlihat mereka datangnya dari dua Negara eropa, satu Afrika, dan yang terakhir akan terbang jauh-jauh ke Qatar dari Australia.

Para penonton mengharapkan mereka yang akan bertanding di Grup D bisa bermain apik di atas lapangan pada, pada pegelaran Piala Dunia Qatar 2022. Beberapa di antara mereka kehilangan pemain yang diharapkan mampu membawa keuntungan tersendiri bagi tim.

Untuk masuk ke babak knockout Piala Dunia Qatar 2022, para timnas yang telah berjuang susah payah telah melewati tahapan penyeleksian dari FIFA. Mereka tidak boleh bermain dengan lesu jikalau mau merebut tropi.

Baca Juga: Piala Dunia FIFA Qatar 2022, Bintang Generasi Emas Spanyol, Robin van Persie: Luar Biasa

Dilansir dari laman Sportslumo (12/11/2022), ada empat Negara yang tergabung di Grup D Piala Dunia 2022 Qatar, Perancis, Denmark, Australia, dan Tunisia.

Bagi timnas Perancis mereka mempunyai beban terberat di pundak mereka, menjaga gelar sang juara Piala Dunia agar tropi emas bisa jatuh dipelukan mereka lagi. Hal ini bisa menjadi tantangan berat bagi tim yang berada di Grup D, terutama Denmark.

Walaupun kini Perancis kehilangan pemain andalannya, Paul Pogba dan Ngolo Kante, mereka berdua bisa dipastikan tidak akan ikut untuk mensuport negara kecintaan di ajang Piala Dunia Qatar 2022.

Beban mereka kini akan dilimpahkan kepada yang lebih junior yakni Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga. Mereka berdua memang relatif muda, tapi kedua gelandang tersebut bisa dipastikan mampu menjebol pertahanan lawan main.

Kabar baik dari tim asuhan Didier Deschamp ini, Karim Benzema dan Kylian Mbappe akan ikut menggocek bola mendukung timnya.

Dari pihak lawan terberat, Denmark kini siap berbaris menyambut siapapun dari Grup D.

Tim asuhan Kasper Hjulmand ini sudah mempunyai pengalaman berulang kali melawan Perancis, selain itu mereka juga mempunyai prestasi unggul seperti menang dua kali di UEFA Nations, bahkan diajang tersebut Perancis disapuh bersih.

Timnas selanjutnya yaitu Australia, Negara ini pernah mempunyai pengalaman menghadapi Denmark dan Perancis di Piala Dunia 2018. Meski gagal masuk ke-16 besar, pengalaman berharga itu mampu memberikan gambaran tentang cara main kedua timnas Eropa.

Australia diprediksi mampu menyepak kedua Negara perwakilan Eropa tersebut di Piala Dunia 2022 Qatar. Pelatihnya, Graham Arnold, sangat menaruh harapan kepada Aaron Mooy, Riley McGree, dan Ajdin Hrustic agar bisa menjadi booster di timnya.

Walaupun Tunisia memiliki background berbeda dari ketiga tim lainnya, timnas yang datang dari benua Afrika Utara ini diprediksi bisa mengungguli timnas yang ada di Grup D. Terlebih lagi ada sosok Hannibal Mejbri, pemain MU, yang menjadi topangan kekuatan.

Pertandingan Grup D di Piala Dunia Qatar 2022 akan disiarkan langsung oleh SCTV, Vidio, Moli, dan NEX Parabola.

Baca Juga: Piala Dunia FIFA Qatar 2022, Berikut Momen Roberto Baggio Gagal Cetak Gol pada Penalti

Terkait jadwal pertandingan Grup D di Piala Dunia Qatar 2022, sebagai berikut:

Selasa, 22 November 2022:
Grup D: Perancis vs Australia
Pukul 20.00 WIB

Rabu, 23 November 2022:
Grup D: Denmark vs Tunisia
Pukul 02.00 WIB

Sabtu, 26 November 2022:
Grup D: Perancis vs Denmark
Pukul 17.00 WIB
Grup D: Tunisia vs Australia
Pukul : 23.00 WIB

Rabu, 30 November 2022:
Grup D: Tunisia vs Perancis
Pukul 22.00 WIB
Grup D: Australia vs Denmark
Pukul 22.00 WIB (Australia vs Denmark hanya ditayangkan di Vidio saja)

Itulah sedikit prediksi dan jadwal pertandingan Grup D Piala Dunia Qatar 2022. Selamat menonton! Tapi jangan lupa jaga kesehatan juga ya. ***

Tags :

Leave a comment