Kylian Mbappe Pimpin Top Skor Piala Dunia 2022 Qatar: Sepatu Emas Sudah di Depan Mata?

6 Desember 2022 10:00 WIB
Ilustrasi

Insidepontianak.com - Kylian Mbappe memimpin top skor Piala Dunia 2022 Qatar sementara di mana nantinya akan memperebutkan Sepatu Emas Adidas.

Dua gol dan satu assist saat Prancis menang 3-1 atas Polandia di babak 16 besar, membuat Kylian Mbappe memimpin top skor Piala Dunia 2022 Qatar.

Olivier Giroud juga sukses mencetak satu gol saat mendapat umpan dari Kylian Mbappe saat menghadapi Polandia di babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Sosok Siapa yang Kamu Pilih? Cari Tahu Bagaimana Kamu Menangani Saat Di bawah Tekanan?

Pada Pertandingan di Babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar, berkat bantuan Kylian Mbappe, Olivier Giroud pun torehkan sejarah untuk Prancis.

Setiap turnamen Piala Dunia pasti menghadirkan sejumlah gol dari kaki para seniman lapangan hijau.

Pastinya setiap pemain berlomba-lomba untuk mencetak banyak gol dalam setiap pertandingannya.

Pemain yang sukses menjadi pencetak gol terbanyak diberikan penghargaan Sepatu Emas.

Dalam turnamen Piala Dunia, menjadi juara serta memenangkan trofi pastinya jadi dambaan dan tujuan para pemain timnas sepakbola dunia.

Selain itu pertandingan sepakbola kelas Dunia juga menyajikan berbagai penghargaan individu di akhir pada setiap turnamen.

Semua tokoh sepakbola dunia memiliki kesempatan yang sama mencatat torehan nama mereka dalam buku sejarah Piala Dunia.

Berdasarkan data yang ada di laman FIFA tentang pencetak gol terbanyak dan mantan pemenang Sepatu Emas Piala Dunia.

Kylian Mbappe Pemain Prancis kini menduduki top skor sementara Piala Dunia 2022 Qatar dengan memperoleh 5 gol sepanjang pertandingan.

Disusul para pemain dengan masing-masing 3 gol yakni Alvaro Morata (Spanyol), Lionel Messi (Argentina) dan Marcus Rashford (Inggris).

Kemudian ada Bukayo Saka (Inggris), Olivier Giroud (Prancis), Enner Valencia (Ekuador) dan Cody Gakpo (Belanda).

Sepatu Emas akan diberikan kepada pemain yang mencetak gol terbanyak di Piala Dunia Qatar 2022.

Jika dua pemain setara, maka pihak FIFA akan memilih pemain dengan assist terbanyak akan memenangkannya.

Namun, jika dua atau lebih pemain masih sama, pemain yang bermain paling sedikit akan menang.

Dilansir dari laman FIFA berikut daftar pemenang sepatu emas sepanjang sejarah Piala Dunia.

1930: Guillermo Stabile (8 gol)

1934: Oldrich Nejedly (5 )

1938: Leonidas da Silva (7 )

1950: Ademir de Menezes (8)

1954: Sandor Kocsis (11)

1958: Just Fontaine, Prancis (13)

1962: Florian Albert, Garrincha, Valentin Ivanov, Drazan Jerkovic, Leonel Sanchez dan Vava (4)

1966: Eusebio (9)

1970: Gerd Muller (10)

1974: Grzegorz Lato (7)

1978: Mario Kempes (6)

1982: Paolo Rossi (6)

1986: Gary Lineker (6)

1990: Toto Schillaci (6)

Baca Juga: Tes Fokus: Hanya 7% yang Lulus Tantangan Visual Ini: Segera Identifikasi Kesalahan dalam 4 Detik

1994: Oleg Salenko dan Hristo Stoichkov (6)

1998: Davor Suker (6)

2002: Ronaldo (8)

2006: Miroslav Klose (5)

2010: Thomas Muller (5)

2014: James Rodriguez (6)

2018: Harry Kane (6)

Berdasarkan data dari laman FIFA Kylian Mbappe memiliki peluang besar meraih penghargaan sepatu emas Piala Dunia 2022 Qatar.***

Tags :

Leave a comment