Kejar Target KDMP, Dandim Putussibau Kumpulkan Pejabat Pemda Hingga Camat
KAPUAS HULU, insidepontianak.com - Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) terus digenjot di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, pasalnya program Presiden Prabowo Subianto tersebut ditargetkan harus sudah beroperasi pada Tahun 2026 ini.
Bahkan untuk mempercepat pembangunan infrastruktur pendukung KDMP tersebut Kodim Putussibau menggelar Rapat koordinasi yang melibatkan pejabat Pemda Kapuas Hulu hingga Camat se-Kabupaten Kapuas Hulu.
Dandim Putussibau, Letkol Arm Andreas Prabowo Putro menjelaskan keterlibatan TNI dalam proyek ini adalah untuk memastikan seluruh tahapan, mulai dari legalitas lahan hingga pembangunan fisik kantor dan gudang, berjalan tepat waktu dan sesuai standar.
"Yang menjadi fokus kita saat ini percepatan pembangunan infrastrukturnya, sebab sesuai target KDMP harus sudah beroperasi dalam tahun ini," kata Letkol Arm Andreas Prabowo Putro, saat memimpin Rakor terkait KDMP di Putussibau, Senin (12/01/2026).
Andreas mengaku sudah meninjau ke masing-masing kecamatan untuk memastikan berjalannya program pembangunan KDMP di setiap desa dan kelurahan.
Yang terpentingnya, menurutnya yakni terkait kesiapan lahan dan progres pekerjaan fisik gedung KDMP di desa atau pun kelurahan.
Andreas menegaskan bahwa pentingnya sinergitas semua pemangku kepentingan dalam mendukung realisasi pembangunan KDMP di Kapuas Hulu.
"Koperasi ini bukan sekadar bangunan fisik, melainkan sarana ekonomi yang akan menjadi penggerak utama kesejahteraan warga Kapuas Hulu," ucapnya.
Andreas berharap melalui Rakor yang melibatkan sejumlah unsur pemangku kepentingan dapat mempercepat pembangunan infrastruktur KDMP.
Selain itu, yang terpenting yakni menyamakan persepsi agar dalam pengoperasian KDMP mendatang benar-benar mendatangkan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
"Lewat KDMP ini nantinya dapat mendorong potensi andalan desa sehingga memiliki nilai yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat di desa," pungkasnya. (*)
Penulis : Teofilusianto Timotius
Editor : -
Tags :

Leave a comment