Pj Sekda Kayong Utara Tegaskan Komitmen Ciptakan SDM Berkualitas Lewat Penguatan PPPK

3 Maret 2024 09:29 WIB
Ilustrasi
KAYONG UTARA, insidepontianak.com – Penjabat atau Pj Sekda Kayong Utara, Oma Zulfithansyah menegaskan, Pemerintah Kabupaten Kong Utara sangat komitmen mewujudkan Sumber Daya Manusia atau SDM yang berkualitas. Ini dibuktikan lewat penguatan keterampilan hasil rekrutmen Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Adapun bentuk penguatan itu digelar dalam rangkaian kegiatan orientasi PPPK tahap I dan tahap II yang digelar di Aula Istana Rakyat, Sukadana, Senin (3/6/2023). Kegiatan orientasi ini diikuti 56 orang. Tujuannya untuk memberikan pembekalan tentang tugas dan fungsi sebagai seorang aparatur negara, serta pengenalan nilai dan etika pada instansi pemerintah. Oma menyampaikan, PPPK merupakan salah satu program penting dalam pembangunan SDM di sektor pelayanan publik. "Program ini wujud komitmen pemerintah dalam menyediakan tenaga kerja yang berkualitas untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat," kata Pj Sekda. Selain itu, dalam menghadapi tuntutan zaman yang terus berkembang, maka pentingnya melengkapi aparatur pemerintah dengan SDM yang berkompeten dan berdedikasi. "Berdasarkan Peraturan Lembaga Adminitrasi Negara Nomor 15 Tahun 2020 tentang Pengembangan Kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, maka instansi pemerintah wajib menyelenggarakan orientasi bagi PPPK," jelas Oma. Karena itu, ia menekankan peserta orientasi ini benar-benar serius menyerap seluruh materi pembekalan yang disampaikan oleh para trainer. Supaya, semua PPPK nanti bisa mengetahui tugas dan tanggung jawab yang diemban yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi, integritas dan profesionalisme. "Saya harap Anda (PPPK) selalu mengedepankan prinsip-prinsip pelayanan publik yang baik, serta dapat mengembangkan diri secara terus menerus, mengikuti perkembangan dan inovasi terkini sesuai bidang masing-masing," harapnya.***

Leave a comment