Bupati Kayong Utara Citra Duani Dianugrahi Penghargaan Dwija Praja Nugraha

28 November 2022 19:46 WIB
Ilustrasi

KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Bupati Kayong Utara Citra Duani mendapat piagam penghargaan Dwija Praja Nugraha dari Pengurus Provinsi PGRI Kalbar.

Penghargaan ini merupakan wujud apresiasi PGRI Kalbar terhadap Bupati Citra Duani karena dinilai memiliki komitmen tinggi terhadap pembangunan pendidikan, profesionalitas, kesejahteraan guru, dan PGRI.

Baca Juga: Mantan Istri Vincent Raditya Sindir Soal Urus Anak di Media Sosialnya: Jangan Nantangin Saya!

Penyerahaan penghargaan tersebut dilakukan langsung oleh pelaksana tugas atau Plt Ketua PGRI Kalbar, Muhammad Firdaus usai upacara peringatan HUT PGRI ke-77 dan Hari Guru Nasional (HGN) di halaman Dinas Pendidikan, Senin (28/11/2022).

Bupati Kayong Utara Citra Duani ucapkan terima kasih atas penghargaan ini.

Baca Juga: Pertamina Salurkan Bantuan BBM untuk Kendaraan Polri yang Tangani Gempa Cianjur 

Baginya, apresiasi tersebut didapat berkat kerja keras team work yang baik.

Karena menurut dia, komitmen memajukan dunia pendidikan tidak dapat dikerjakan sendiri-sendiri, melainkan harus bersinergi.

Baca Juga: Gempa Cianjur, Polisi Berikan Layanan Kesehatan kepada Ribuan Korban

"Ini perlu menjadi komitmen kita bersama, baik Kepala Daerah, Dinas Pendidikan khususnya, sekolah dan seluruh masyarakat tentunya," ucap Citra Duani.

Selain itu, di momentum HUT PGRI ke-77 dan HKG, orang nomor satu di Kayong Utara ini mengajak seluruh guru yang ada di Kayong Utara untuk terus meningkatkan kompetensi dan komitmen memajukan dunia pendidikan.

Baca Juga: Teddy Syah Menikah Lagi, Netizen Teringat Air Mata Saat Kepergian Rina Gunawan: Kaulah Cinta Sejatiku!

Ke depan ia juga berharap, para guru dapat membuat terobosan pada proses pembelajaran, sehingga memberikan warna yang baru di dunia pendidikan di Kabupaten Kayong Utara.

"Pemerintah selalu berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan, lewat program program yang dibuat setiap tahun, seperti pendidikan gratis, peningkatan kualitas fisik sekolah dan lain sebagainya," tuturnya.

Baca Juga: Gempa Cianjur, Tim SAR Temukan Dua Jenazah Ayah dan Anak, Total Meninggal Dunia 323 Orang

Selain Bupati Citra Duani, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kayong Utara Rahadi Usman juga mendapat penghargaan atas peran aktif dan partisipasinya dalam memberikan kontribusi dan donasi dalam HUT PGRI ke-77 dan HKG 2022. Rahadi sangat bersyukur atas penghargaan yang diberikan.

Ia berharap penghargaan yang didapat ini dapat terus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kayong Utara.

Baca Juga: Pengakuan Gimik Jessica Iskandar Berujung Hujatan, Warganet: Ngeles Aja

“Saya berharap semakin hari kualitas pendidikan kita semakin baik, dengan dukungan bapak Bupati kami yakin semua akan bisa kita raih,” katanya.

Selain itu, ia berharap di HUT PGRI ke 77 dan HKG 2022 ini dapat membawa perubahan besar pada dunia pendidikan dan perubahan bagi kesejahteraan guru di seluruh indonesia.

“Semoga  kesejahteraan guru semakin baik kedepan. Karena jasa guru lah saya dan kita semua seperti ini,” ucapnya.***

Tags :

Leave a comment