PONTIANAK, insidepontianak.com - Tahukan kalian saat ini ada yang namanya sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak lho.
Umumnya, sebagian besar wanita lebih mengenal sunscreen atau tabir surya dalam bentuk losyen atau spray.
Namun kini sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak juga marak bermunculan dan mulai digemari karena lebih praktis dan tidak merusak tata rias.
Kendati demikian, apakah sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak efektif untuk menangkal sinar ultra violet seperti sunscreen dalam bentuk losyen atau spray?
Baca Juga: Dilibatkan Isi Soundtrack My Lecturer My Husband Season 2, Rizky Febian Ngaku Deg-degan
Mengutip Antara, sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak adalah alternatif yang nyaman untuk bedak tabur biasa. Biasanya dilengkapi dengan sikat built-in, memungkinkan Anda untuk membuka tutup dan menyikatnya di wajah hingga leher dan dada.
Gary Goldenberg, MD, dokter kulit bersertifikat yang berbasis di New York, Amerika Serikat dan pendiri Goldenberg Dermatology, mengatakan bahwa sunscreen bedak bukanlah hal baru karena sudah ada selama bertahun-tahun di industri kosmetik.
Jenis tabir surya ini sering menggunakan “penghalang fisik” seperti zinc oxide, kata Goldenberg, yang dapat membentuk penghalang terhadap sinar matahari yang berbahaya.
Meskipun sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak mendapat ulasan beragam di media sosial, dokter kulit pada umumnya mendukung formula ini asalkan digunakan dengan benar.
“sunscreen powder atau sunscreen dalam bentuk bedak sangat bagus. Terutama karena itu adalah cara mudah untuk mengoleskan kembali tabir surya tanpa merusak riasan Anda,” ujar Ife J. Rodney, MD, direktur pendiri Eternal Dermatology + Aesthetics, mengatakan kepada Verywell dikutip Sabtu.
Artikel Terkait
Menyimpan Skincare di Dalam Kulkas, Berikut Manfaatnya Menurut Pakar
Perawatan Skincare Pagi Hari, Berikut 6 Urutan yang Tepat
Jangan Asal Ikut Tren : Tak Semua Cocok Ikut 10 Step Skincare ala Korea Selatan
Kenapa Kulit Wajah Butuh Skincare? Ini Penjelasan Medisnya
Yuks Kenalan dengan Kakadu Series dalam Kandungan Skincare Nama Milik Artis Luna Maya